Seperti yang sudah saya tulis sebelumnya bahwa salah satu bekal untuk bermain sepak bola adalah menguasai teknik-teknik dasar sepak bola. apa sajakah teknik-teknik dasar sepak bola itu? ketika saya mengikuti program ekstrakulikuler sepak bola di sekolah dulu, pelatih saya mengatakan bahwa ada 6 teknik dasar sepak bola yaitu: mengumpan (passing), menerima (controlling), menembak(shooting), menggiring (driblling),menyundul (heading) dan melempar bola kedalam(throw in).
Kenapa ke-6 hal tersebut disebut teknik dasar dalam sepak bola? kerena ke-6 teknik itu merupakan gerakan yang selalu digunakan dalam sepak bola, coba saja anda perhatikan sebuah pertandingan sepak bola setiap pemain melakukan gerakan tersebut agar tercipta sebuah gol.
Sebuah tim tidak mungkin melakukan satu teknik dalam sepak bola, misalnya seorang pemain tidak mungkin mencetak gol hanya dengan mendriblling bola sampai ke gawang lawan, hanya kapten tsubasa yang bisa dan kita bukanlah kapten tsubasa.
Untuk memasukan bola ke gawang lawan sebuah tim melakukan kombinasi dari ke-6 teknik dasar tersebut, untuk itu setiap pemain harus melatih teknik dasar tersebut hingga mahir, sehingga dalam bertanding nantinya tidak ada istilah salah umpan, bola direbut oleh lawan dan tendangan yang melenceng.